Menu

Peluang Bisnis 2021 Kecil-Kecilan Ini Wajib Kamu Coba

14 November 2020 | Tips

Imers.id – Peluang bisnis 2021 nggak lepas dari trend, era digital, milenials, dan juga kreativitas. Rasanya kurang lengkap kalo di era ini, kamu sibuk ngantor atau kerja tapi nggak punya usaha sendiri di rumah. Soalnya, jaman sekarang kamu nggak perlu buka toko yang ada secara fisik untuk memulai usaha. Bahkan, dengan bermodal internet dan ponsel Android saja, kamu sudah bisa kok merintis usaha kecil-kecilan dari rumah.

Apalagi, jaman sekarang, kalo kamu cuman mengandalkan gaji dari perusahaan, tentu nggak bakalan cukup. Semua kebutuhan serba mahal. Jenis-jenis kebutuhan juga semakin banyak. Sedangkan, banyak hal yang bisa dijual. Jadi,kalo kamu bisa baca kebutuhan pasar, menggunakan internet atau teknologi lainnya, dan dengan sedikit kreativitas, kamu bisa kok buka usaha, bahkan sekarang juga. Nggak percaya? Kamu bisa coba peluang bisnis 2021 berikut ini.

1. Peluang Bisnis Online

Akses internet sekarang bisa dijangkau, bahkan dinikmati oleh generasi milenial. Berselancar di dunia maya kini adalah hal biasa. Kamu bisa menggunakan peluang ini untuk buka usaha. Caranya, tinggal pakai internet dan ponsel Android untuk memulai bisnis online. Bisnis online ada banyak loh, mulai dari jualan baju, jualan makanan, buka jastip, otomotif, dan lainnya. Bahkan, kamu bisa menggunakan e-commerce yang siap menyediakan lapak.

Masih bingung cari pekerjaan online lainnya? Jangan kuatir, kamu yang punya kreativitas tinggi, bisa kok bikin konten-konten unik. Kemudian, mulai bikin channel YouTube, Facebook, Instagram, atau Twitter dan blog untuk meraup rupiah. YouTuber, vlogger, blogger, influencer, content creator, dan lainnya ini lahir dari ide-ide kreatif loh.

2. Bisnis Kuliner

Siapa sih yang nggak doyan makan? Apalagi, saat ini hampir semua pekerja dituntut dengan pekerjaan yang sangat banyak sedangkan jam istirahat sangat sedikit. Para ibu yang di rumah juga punya pekerjaan sambilan. Jadi, untuk masak terkadang menunggu waktu luang. Untuk itu, bisnis kuliner selalu menggiurkan dan wajib kamu coba. Bukan hal yang berlebihan juga kalau bisnis kuliner ini menjadi bisnis yang nggak ada matinya.

Gimana caranya membuka bisnis kuliner biar lancar? Ciri khas, menciptakan menu dan kreasi makanan yang unik, juga ditambah dengan rasda yang khas jadi kunci utama. Gimana kalau nggak bisa masak? Nggak masalah. Kamu bisa kok kumpulin beberapa ibu di kampung yang punya skill memasak yang bagus. Menu masakan mereka yang bikin nagih bisa kamu jual deh!

3. Bisnis Jasa

Nggak jauh berbeda dengan bisnis kuliner, banyak orang yang sibuk. Akhir-akhir ini, bahkan tidak sedikit ibu-ibu yag sudah punya mesin cuci di rumah, tapi malah nge-laundry. Itu semua karena memang mereka tidak punya waktu yang cukup. Cuci motor juga nggak butuh waktu yang banyak, kan?

Tapi kenapa banyak jasa cuci motor yang punya omset gede? Itu semua karena memang nyuci motor bukan hanya masalah nyuci, tapi ada yang memang karena nggak ada waktu, lagi nggak ada mood, dan lainnya.

4. Bisnis Kreatif

Industri kreatif ini sedang booming karena memang yang dijual bisa dalam bentuk barang, atau jasa. Ada jasa curhat yang mana kamu harus bayar ketika mereka mendengarkan. Ini terjadi loh di Luar Negeri. Bahkan, ada jasa unik lainnya seperti jasa memotong pohon besar di lingkungan rumah, jasa buang bongkahan rumah, dan lainnya.

Nah, kalau di Indonesia, beberapa usaha kreatif adalah kerajinan tangan, jualan dari barang bekas, sinematografi, seni pertunjukan dan lainnya. Itu artinya, kamu harus membuat sesuatu yang berbeda dari yang lain, namun yang bisa dinikmati oleh banyak orang dan menguntungkan tentunya.

5. Bisnis Mainan Anak-Anak

Salah satu bisnis yang sedang trend di tahun 2019 ini adalah jual mainan anak-anak. Tau kan, anak-anak suka melihat unboxing mainan anak di YouTube? Nah, biasanya, anak-anak yang seperti ini nih yang doyan banget beli mainan. Bahkan, jualan kayak gini modalnya nggak gede, tapi untungnya bisa banyak.

Banyak penjual yang punya cara cerdas juga sih. Misalnya, jualan balon di depan sekolah, jualan mainan di dekat tempat resepsi, dan lainnya.

Related For Peluang Bisnis 2021 Kecil-Kecilan Ini Wajib Kamu Coba